Senin, 18 April 2011

Perompak Somalia

Map of Somalia


Perompak Somalia, menjadi momok yang menakutkan bagi para ABK yang melewati Lautan India. Banyak kapal yang berlayar melewati Lautan India telah menjadi korban keganasan perompak Somalia. Termasuk Kapal milik perusahaan Indonesia yang bernama Kapal Sinar Kudus. Kapal ini dimiliki oleh Samudera Indonesia Grup.



Belakangan ini perompakan di Somalia menjadi bisnis yang bernilai jutaan dolar. Rata-rata nilai uang tebusan berkisar 4 sampai 5 juta dolar US. Berdasarkan riset jumlah perompak Somalia yang beroperasi di sepanjang pantai Somalia berkisar 2000 orang. Para perompak dalam aksinya dilengkapi dengan senjata AK-47 dan RPG (Roket Peluncur Granat).

Lantas apa penyebab maraknya perompakan di Somalia. Ada dua alasan setidaknya, pertama Somalia adalah salah satu negara paling gagal di dunia, berarti cocok bagi perompak untuk melakukan aksinya di daerah yang tidak ada polisinya. Kedua Somalia adalah salah satu negara paling miskin di dunia. Sebagai negara paling miskin di dunia namun dia dapat melihat dengan jelas negeri tetangganya di seberang yang kaya raya. Negara-negara arab yang kaya raya. Melihat Kapal-kapal negara kaya berseliweran di dekat perairannya. Lihatlah UAE, lihatlah Somalia. Lihatlah Arab saudi, Lihatlah somalia. Lihatlah Qatar, Lihatlah Somalia, Lihatlah lebih dekat Somalia, Dunia.

Tidakkah kita mestinya berbagi, berbagi kepada negeri yang miskin ini. Dengan berbagi seperti yang dianjurkan oleh Rasulullah pasti perompak itu dapa hilang. Kita hancurkan kemiskinan dengan berbagi. Kita hancurkan perompak Somalia dengan berbagi.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar